Friday, January 5, 2007

Gitar Taman


Seorang gitar sedang duduk di taman yang di penuhi bunga Iris.
Kemarin aku juga melihatnya di sana, tapi sedikit berbeda agaknya,
hari ini dia tidak memetik dawainya. Cuma melamun.

Memang sih, kemarin dia di temani teman cantiknya,
sambil makan sandwich yang di beli si cantik dari toko "de moiselle"
di seberang taman dekat museum.
Mungkin kemarin mereka baru jadian, karena, keduanya, dari tempat aku duduk,
bisa kulihat senyum kasmarannya.

Kemana ya si cantik? masa baru sehari dia udah sendiri lagi.
Mau nanya, tapi takut dia marah, tapi aku juga ngga rela kalau dia sedih.
Cuma dia gitar tampan yang ada di sekitar taman ini yang paling sering
membuat lagu, nada-nadanya pun selalu membuat kita terhanyut dalam hayal.

Demi semua pengunjung taman, aku datangi dia. Awalnya aku pura-pura
berjalan sambil memencet-mencet handphone ku supaya kedatanganku tidak
terlihat begitu di sengaja. Tepat 2 meter vertikal di hadapannya, aku menegur.
"Eh gitar? lagi disini?". Raut nya agak malas menjawab,
tapi masih ada signal "need a friend" di pipinya yang agak terangkat
setengah gelombang. "iya nih", tepat saat aku berada disampingnya.
Dia orang yang tertutup, sehingga aku hanya mereka-reka keajadian sebenarnya
dari beberapa kalimatnya. Dia cuma bilang kalau antara dia dan si cantik
sudah tidak cocok lagi. Aku ngga berani bertanya terlalu dalam.
Dengan lembut kurangkul dia, ku sentuh dawainya yang dingin.
"boleh aku memetik mu?". Dia tidak menjawab, hanya menaikkan setengah
gelombang pipinya lagi, kali ini diikuti dengan bibir.

Kupasang nada D. Karena biasanya nada ini sering dipakai untuk lagu balada.
Dia agak tersenyum, mungkin mengerti maksudku. Kutambah beberapa nada lagi dan lagi.
Sampai akhirnya malam, kuajak dia menginap di tempatku.

Sejak hari itu, kami sering berdua di taman Iris itu. Dengan sandwich tentunya.
Dan sampai hari ini, belum ada lagi senyum setengah gelombang dari kami berdua.

P.S : Mainkan nadamu, pilih lagumu, riangkan harimu.
Hidup ini adalah nada-nada.

No comments: